10 Bentuk Bibir Ini Bisa Ungkap Karakter dan Kepribadian Kamu Lho, Cari Tahu Yuk!

10 Bentuk Bibir Ini Bisa Ungkap Karakter dan Kepribadian Kamu Lho, Cari Tahu Yuk!

Baca Juga

Bentuk bibir terbentuk sejak lahir.

Adapun bentuknya yang sedemikian rupa adalah warisan dari orangtua kita.
Nggak jarang juga, bentuk bibir ini yang dimiliki sekarang adalah hasil perawatan sejak kecil.
Pun menurut para ahli, bentuk bibir dan kesehatannya juga perlu dijaga, melansir laman Bright Side.


Kalau dulu bentuk hidung bisa mengungkapkan kepribadian kita, rupanya bibir juga bisa.
Ternyata, bentuk bibir yang berbeda-beda bisa mengungkapkan karakter dan kepribadian kita lho.

Meski dasarnya kepribadian kita ini terbentuk dari lingkungan kita tinggal sejak kecil.
Namun tak ada salahnya untuk dicoba bukan?

Melansir laman Bright Side, berikut ini 10 bentuk bibir yang bisa menggambarkan karakter dan kepribadianmu:

1. Bibir tebal

Kalau kamu pemilik bibir tebal seperti tampak pada gambar di atas, disinyalir kamu adalah sosok yang perhatian dan penyayang.
Dan bisa-bisa saking perhatiannya kamu bisa ikutan stres.
Contohnya nih, kamu nggak akan tega melihat kucing atau hewan lain terlantar di jalan.

2. Bibir atas lebih besar dari bibir bawah

Pemilik bibir jenis ini disinyalir sangat narsis, emosional, karismatik, dan sangat mencintai dunia, apalagi dirinya.
Mereka bisa memberikan opini terhadap orang lain dengan mudah.
Ia juga senang menjadi pusat perhatian.
Di sisi lain, orangnya juga humoris.

3. Bibir bawah lebih besar dari bibir atas

Bentuk bibir yang satu ini cenderung suka bersenang-senang.
Mereka paling tidak bisa duduk berlama-lama di depan meja kerja.
Sangat enerjik,suka bertemu orang baru, mengunjungi tempat-tempat baru, dan hobi baru.
Kamu adalah sosok yang punya rasa penasaran tinggi, suka bersosialisasi, dan open minded.
Jelas banget orang tipe ini bisa jadi sosok pemimpin.

4. Bibir biasa

Seperti namanya, bibir yang biasa, seimbang antara bibir atas dan bawah.
Tipikal pemilik bibir ini mampu menjadi pendengar yang baik.
Ia bisa memberikan solusi untuk masalah yang dialami temannya.
Sangat respect dan tidak mudah marah.
Sosok yang kritis, namun masih suka bercanda dan tertawa.

5. Bibir tipis

Pemilik bibir tipis ini cenderung dikaitkan dengan karakter yang suka memerintah dan suka menyendiri.
Mereka pun dikenal mandiri dan bisa mengatasi masalahnya sendiri.
Namun di samping itu, kamu sangat suka berada di rumah berkumpul bersama keluarga.
Kamu paling bisa mencairkan suasana dan menghargai setiap usaha orang.

6. Bibir atas terdapat filtrum tajam


Orang dengan bentuk bibir seperti ini disinyalir memiliki kreativitas yang tinggi.
Mereka pun biasanya akan berkarier sebagai seniman dan musisi.
Memiliki daya ingat yang tinggi, mulai dari mengingat wajah, nama, hingga menjalin hubungan baik.
Orang-orang jenis ini adalah sosok yang suka bersosialisasi, ekspresif, dan tak jarang selalu berhasil di setiap pekerjaannya.

7. Bibir atas terdapat filtrum berbentuk lingkaran

Jika kamu memiliki jenis bibir seperti ini pertanda kamu memiliki rasa iba yang tinggi, sensitif, dan rendah hati.
Dapat dengan mudah bersedih dan selalu berusaha membantu orang.
Kamu sangat-sangat mudah tersentuh, down to earth banget!

8. Bibir atas tanpa filtrum

Orang-orang ini adalah mereka yang dapat diandalkan dan bertanggung jawab.
Mereka tidak mengenal kata 'impossible' dan yang namanya deadline bukanlah masalah.
Karakter yang satu ini termasuk yang paling dicintai dan bisa diandalkan oleh teman-temannya.

9. Bibir kecil dan tebal

Tipikal pemilik bibir seperti ini dikenal genit dan nakal.
Wah apa benar demikian?
Prioritas mereka adalah kenyamanan.
Saat pertama kali kenal, mereka sangatlah egois.
Namun sebenarnya mereka memiliki rasa empati yang tinggi dan setia kawan.
Mereka tidak akan menempatkan kepentingannya di atas orang lain, namun juga tak merugikan diri sendiri.
Mereka tidak akan berusaha mencelakai temannya, dalam konflik maupun persaingan apa pun.

10. Bibir atas yang sangat tipis

Pemilik bibir jenis ini sangatlah bisa meyakinkan orang lain, ia pandai bicara.
Dan tahu kapan waktu yang tepat untuk berbicara.
Energi yang keluar dari mereka tampak menggebu dan ini menjadi jaminan kesuksesan di masa depan.
Sayangnya, mereka akan sangat sukar untuk menjalin asmara, karena prinsipnya yang ingin menjadi seseorang, bukan menjalin hubungan dengan seseorang.

Well, guys, seperti apa karaktermu berdasarkan bentuk bibirmu?

Sumber : tribunnews.com

Related Posts

10 Bentuk Bibir Ini Bisa Ungkap Karakter dan Kepribadian Kamu Lho, Cari Tahu Yuk!
4/ 5
Oleh